Rabu, 26 Oktober 2011

Kenapa Syiah dibilang sesat?

Syiah oleh kebanyakan orang dibilang sesat, bahkan di Youtube dan banyak situs lainnya beredar video dan wacana yang mengklaim bahwa Syiah sesat. Dimana letak kesesatannya???

Gue pernah nanya sama temen tentang Syiah, kebanyakan dari temen bilang Syiah sesat, lalu gue tanya alasannya, ada 3 alasan yang keluar:

1. Syiah terlalu meninggikan Imam Ali

2. Syiah pernah membantai jema'ah haji di Mekah

3. Syiah cara sholatnya berbeda dari yang lain

Ada satu hal yang gue sesalkan dari temen - temen yang mengklaim Syiah sesat bila merujuk pada 3 alasan diatas, mereka tidak mau mencari tahu lebih jauh lagi dan menerima begitu saja apa yang mereka dengar dari Ulama dan guru mereka, serta kabanyakan orang pada umumnya. Allah berfirman dalam Qs. az-Zumar:18:

[Yaitu] orang - orang yang mendengarkan perkataan lalu mengikuti apa yang paling baik diantaranya. Mereka itulah orang - orang yang telah diberi Allah petunjuk dan mereka itulah orang - orang yang mempunyai akal.

Ayat itu mengajak kita untuk mendengarkan dan memilah mana yang paling benar diantaranya, BUKAN MENERIMA SATU SAJA LALU DENGAN TANPA SADAR TELAH MEMFANATIKKAN KENYAKINAN DALAM DIRI KITA. Mengenai 3 alasan diatas gue mendapatkan alasan dan pemikiran baik dari buku dan teman diskusi, untuk alasan----->

1. Wajar seorang umat akhir zaman, sepeninggal Rasulullah, mengikurti Imam Ali dan Ahlul Bait dari keturunannya Hasan dan Husain. Mereka tidak mendewakan Iman Ali tapi mereka adalah Pengikut (syiah) Ali Ibn Abu Thalib yang merupakan Pintu Pengetahuan yang dibuat Ayah angkat sekaligus Mertuanya Muhammad saw. BIla Ulama Sunni mengatakan tidak boleh adanya tokoh sentral dalam Islam, lalu apa kedudukan Rasulullah sebagai Rasul pada masanya kalau bukan sebagai tokoh panutan, dan terkadang gue pikir Sunni dan mereka yang 'menyalahkan' secara tidak sadar telah mensentralkan posisi mereka sendiri sebagai sesuatu yang haq untuk diikuti.

2. Syiah tidak membantai jemaah haji, lebih tepatnya (gue tahu dari seorang teman) mereka menyerang Wahabbi karena jemaah haji Iran dilarang mengunjungi makam Rasulullah. Wahabbi menganggap mengunjungi makam Rasulullah sebagai perbuatan Syirik, apa dalilnya?????. Informasi juga mengatakan Wahabbi adalah perkumpulan Yahudi Amerika, Wa Allah A'lam...

3. Bila merujuk pada perbedaan cara Sholat, coba kita pikirkan, 90% golongan adalah Sunni dengan berbagai mahzabnya, lalu dari sekian mahzab itu mereka memiliki cara sholat yang berbeda - beda, sementara 10% adalah Syiah dengan tidak ada perbedaan satu pun dalam cara sholat mereka. Ayo kita pikirkan sendiri mana kebenaran dan kebatilan sesungguhnya....

Alangkah baiknya kita berfikir sebelum menyalahkan dan megkliam sesuatu yang sesat...., jangan mengukur kebenaran dengan Ulama tapi ukurlah Ulama dengan kebenaran

Akan tetapi mereka membuat - buat kebenaran kepada Allah, dan kebanyakan mereka tidak mengetahui. (QS. al-Maidah: 103)

13 komentar:

  1. silahkan dicek...faktanya sebelum bicara...
    1> "WAJAH RASULULLAH OLEH SYIAH- PENGHINAAN BESAR TERHADAP ISLAM! - YouTube"
    2. "Solat Syiah.flv - YouTube"
    3> "Syiah-Kesesatan yg nyata 4.flv - YouTube"
    4)"Syiah-Syeikh Syiah mati kena kipas ketika menyebarkan kesesatan.flv - YouTube"
    saya pernah keperepustakaan yg didiran oleh iran sebagai bentuk sumbangan konsulatnya, ada buku2 sejarah bercerita tentang hasan dan hussein.. dan wajah nabi muhammad tergambar disana.

    BalasHapus
  2. Assalamualaikum Wr.wb Semoga Allah melimpahkan rahmat kepada Pangeran kita Nabi Muhammad Saw.


    coba kita cermati video ini
    1 sampai 5 coba kita berpikir lebih dalam lagi

    www.youtube.com/watch?v=3KuwPCS0tK0&feature=results_video&playnext=1&list=PL4E1969633B839D4B

    BalasHapus
  3. Astagfirullah kawan, saya yakin anda adalah intelektual muslim yang menggunakan akal sehatnya. Anda tahu ttg propaganda dan tipu daya mayoritas manusia yang hakekatnya ingin memecah belah Negara terbesar dalam sejarah, yaitu negara islam pimpinan Maulana Muhammad saww ribuan tahun lalu, mereka adalah musuh islam. Jgn lah dgn mudah terpengaruh oleh pihak kedua bila ingin mengetahui kedua sisi dari pihak pertama, tpi langsunglah temui pihak pertama (syiah) di majelis atau tempat mereka beribadah. lihatlah syiah di ICC jakarta selatan dan bacalah buku2 mereka, mugkin anda akan menangis.....

    BalasHapus
  4. Lha antum pasang gambar 12 imam, tau ga mereka siapa?

    BalasHapus
  5. Q.S Ali Imran ayat 7...

    dan jangan sampai teman2 juga korban design pihak ketiga yg memang ingin memecah islam...
    semua pendapat islam setelah rasulullah SAW wafat masih bersifat kemungkinan kecuali orang yg diajar langsung oleh beliau...

    hati2 akan kaum2 yakinis(perasa)...perasaan tidak bisa jadi alat ukur kebenaran yg sejati...

    -dari orang yg tak tahu apa2-

    BalasHapus
  6. ini kayaknya yg nulis ini syiah ya???

    BalasHapus
  7. apa boleh kalo orang menghina dan melaknat sahabat2 Rasulullah SAW bahkan istri Rasulullah SAW pun di hina dan laknat oleh kaum syiah? ahlul bait adalah benar dan sahabat nabi juga benar jadi tidak perlu ada yang disalahkan dan dihinakan

    BalasHapus
  8. syiah bukan islam dan syiah bukan apa2 dimata islam, syiah hanya kelompok orang2 yang menjijikan

    BalasHapus
  9. kita ini tinggal di indonesia. Pusat Islam ada di timur tengah. Informasi yang nyampe sini tinggal sampahnya doang

    BalasHapus
  10. Bagi yang belum tahu tentang syiah atau anti syiah, saya sarankan untuk membaca tulisan dari link dibawah ini sebagai referensi untuk bentuk tabayyun kepada syiah. Jangan sampai anda belum tahu tentang syiah, tapi sudah berani memvonis syiah sebagai sesat bahkan kafir, hanya karena mendapat info negatif sepihak tentang syiah, lalu langsung mempercayainya dan ikut - ikutan saja, dan di akhirat kelak anda akan menyesalinya dengan penyesalan yang terbesar, karena bisa jadi tuduhan kafir itu jika tidak benar maka akan berbalik mengenai si penuduh [Shahih, HR. al-Bukhari no. 6104 dan Muslim no.60], dan hal itu sudah terlambat, karena pada saat itu penyesalan sudah tiada guna. Anda siap? Jadi, bacalah catatan di web ini:
    https://simpatisansyiah.wordpress.com/
    di web ini hanya ada 1 catatan: "Tabayyun Kepada Syiah: Saya Dari Anti Syiah Menjadi Simpatisan Syiah" saja.
    Semoga bermanfaat. :)

    BalasHapus
  11. Syiah selalu merasa diri mereka benar, padahal sejarah telah membuktikan kesesatan mereka.....

    BalasHapus

tuliskan komentar anda